Sempat heboh dan menimbulkan tanda tanya, misteri menghilangnya kotak sumbangan untuk Yana Zein terjawab sudah.
Kotak ini sempat dikabarkan lenyap saat jenazah mendiang Yana Zein disemayamkan di Rumah Duka RSUP Fatmawati, Jumat (2/6/2017), kotak sumbangan di sana diketahui hilang.
Sebelum hilang, seseorang tampak membukanya, merogoh, dan mengambil sejumlah uang.
Linggasuri, sahabat mendiang Yana Zein, memberikan klarifikasi.
Linggasuri mengatakan tidak benar bahwa kotak sumbangan tersebut hilang dan dibobol orang.
"Saya mau klarifikasi berita kotak donasi hilang dibobol orang. Itu nggak benar," ujar Linggasuri di kediamannya, Cirendeu, Tangerang Selatan, Minggu (4/6/2017).
Dikisahkan Linggasuri, yang membuka kotak tersebut ialah Oli, mantan sopir Yana Zein, dan disaksikan Dewi, teman mendiang.
Namun, lantaran saat itu suasana tengah tak kondusif, uang tersebut diberikan Oli kepada Iwan, kerabat Yana Zein.
Pada akhirnya, uang tersebut diberikan kepada Budi, mantan sopir Swetlana Zein, ibunda Yana Zein, sejumlah Rp100 ribu dan diberikan kepada petugas atau penjaga makam sebesar Rp50 ribu.
Untuk diketahui, saat menjelaskan hal itu, pihak-pihak yang terlibat, seperti Dewi, Oli, dan Iwan, juga hadir menemani Linggasuri.
"Semoga dengan klarifikasi ini, urusan fitnah selesai. Mantan sopirnya juga nggak mau hal ini terjadi karena dengan begini seolah-olah dia nggak jujur. Dia merasa nggak nyaman," ucap Linggasuri.